Kamis, 08 Desember 2016

Sudah PANTASkah Diri Anda???




       Selamat malam gan,,, udah pada ngantuk??? belum donk...  bagi ane sih ini belum jam tidurnya mahasiswa,wkwkwk (yang merasa mahasiswa)... tapi yang mau mengikuti sunnah Rasulullah SAW juga gapapa, tidur diawal, dan bangun di sepertiga malam terakhir yaa, jangan sampai tidur di awal bangunnya juga telat hehe,,,

       Setiap kita pasti mempunyai tujuan dalam hidup kan gan, baik itu tujuan jangka panjang maupun tujuan jangka pendek. Jika agan  mau tujuan tersebut barhasil, yaa agan  harus berusaha supaya tujuan tersebut tercapai. Dalam berusaha, dibutuhkan kiat- kiat dan jurus tersendiri yaa,,, ane kasih ya kata kuncinya "MEMANTASKAN DIRI". nii penjelasannya dalam cerita ane berikut
   
      Ketika ane muhasabah nih gan, sebelum mengikuti ujian nasional SMA, didatangkanlah seorang motivator ke sekolah kami, beliau bercerita tentang Muhammad Al- Fatih, sang penakluk kota Konstatinopel. Ternyata, rahasia beliau berhasil menjadi pemimpin pasukan penakluk Konstatinopel adalah beliau telah memantaskan diri beliau semenjak kecil, diumur 8 tahun, beliau sudah hafal Al- Qur'an, jika di bandingkan sengan kita saat ini, kita bukanlah apa-apa ya gan...
       Beliau berhasil menaklukkan Konstatinopel pada umur masih sangat muda, yaitu umur 21 tahun. beliau juga menguasai 8 bahasa , dan tidak pernah meninggalkan shalat sunnah Rawatib serta shalat Tahajud dari baligh sampai beliau meninggal dunia. sungguh mengesankan kan gan.

      Begitulah cara beliau memantaskan diri menjadi seorang pasukan penakluk kota impian Konstatinopel. Beliaulah jugalah yang diceritakan oleh Rasulullah SAW kepada sahabat tentang pemimpin terbaik sepanjang masa, pemimpin yang memimpin pasukan terbaik yang akan menaklukkan konstatinopel. Dalam mempersiapkan penerangan, beliau juga mewajibkan pasukannya untuk tidak meninggalkan shalat sunnah rawatib dan tahajud, ketika datang waktu yang di nanti - nantikan, terfikirkan oleh beliau untuk menyerang benteng Konstatinopel melalui jalan yang jarang dilalui oleh orang - orang, yaitu melalui sebuah bukit. Beliau menginstruksikan pasukan untuk membawa kapal ke darat dan menariknya ke atas bukit pada malam hari, di balik bukit itulah mereka akan menyerang Konstatinopel. awalnya pasukan merasa tidak yakin dengan perintah tersebut, tapi beliau sang pemimpin segera memotivasi pasukan dengan mengatakan untuk mendapatkan sebuah hasil yang memuaskan di perlukan usaha yang besar.

       Setelah melaksanakan shalat shubuh berjama'ah, beliau beserta pasukan menyerang dengan menuruni bukit, yang tidak pernah di duga oleh musuh, atas izin Allah SWT, pasukan islam mampu mengalahkan musuh dan beliau, muhammad Al- Fatih dapat menginjakkan kaki di benteng pertahanan musuh.

      Pelajaran yang dapat kita ambil dari kisah ini adalah, jika kita memilik suatu tujuan, maka, untuk memperolehnya kita harus memantaskan diri untuk menjadi orang yang pantas menerima sesuatu yang di inginkan tersebut.dengan tidak melupakan ibadah kepada Allah SWT. dalam hal apapun itu. semoga bermanfaat ya gan...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar